SELAMAT! TIM SEPAKBOLA ADVOKAT INDONESIA RUNNER UP! TERUS SEMANGAT REKAN SEJAWAT
Oleh : Ahmad Khozinudin (Advokat)
Jakarta, 1 Oktober 2025
Kemarin (30/9), penulis mendapatkan pesan WA dari Bang James Purba, yang mengabarkan klub sepakbola dari kalangan profesi advokat Indonesia (Indonesia Lawyers Football Club/ILFC) berhasil menjadi runner-up pada kejuaraan sepakbola advokat dunia, Nations Cup 2025 di Pula Medulin, Kroasia, 22-28 September 2025. Sebelumnya, klub Indonesia dapat memenangkan pertandingan di semifinal melawan atas tim Marmara FC (Turkey), dengan skor 2:0.
Namun, dibabak final tim Indonesia harus mengakui keunggulan tim Barreau De Marseille (Perancis). Akhirnya, tim Indonesia ada diposisi juara dua.
Meski hanya diposisi kedua (Runner Up), namun capaian ini patut diapresiasi dan disyukuri. Apalagi, menilik jejak panjang keterlibatan tim sepakbola advokat Indonesia di ajang kompetisi ini.
“Setelah 10 thn ikut turnamen internasional sejak thn 2015, lawyers NKRI 🇲🇨⚽️ baru sampai juara 2 dunia thn 2025 😀”
Demikian, kutipan ungkapan bahagia dari seorang James Purba, advokat yang juga kurator kepailitan selaku Head Coach tim Indonesia. Sekaligus, pelecut semangat agar kedepan tim Indonesia menjadi juara dunia.
Selain turnamen Nations Cup, delegasi advokat Indonesia juga aktif secara rutin mengikuti ‘Mundi Avocat’. Sebuah turnamen sepak bola internasional yang khusus diselenggarakan untuk para advokat (pengacara) di seluruh dunia.
Bang James Purba biasanya selalu ikut dalam tim yang dikirim, dan Klub Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI FC) pernah menjadi salah satu wakil dari Indonesia dalam kompetisi ini. Info seputar turnamen sepakbola, sering di rilis oleh Bang James Purba.
Penulis sendiri, tidak aktif dalam kegiatan olahraga, baik di kalangan profesi maupun umum. Kalah jauh, dengan rekan sejawat Penulis Yasin, S.H., yang aktif dalam kegiatan olah raga, baik dikalangan sejawat maupun umum, dari bulu tangkis hingga Golf.
Di kegiatan organisasi profesi, penulis sudah lama tak aktif sejak Musyawarah Nasional II Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) yang digelar di ballroom Phinisi Hotel Grand Clarion, Makassar (27/3/2015). Kegiatan ini, adalah kegiatan terakhir di organisasi profesi, selain yang terakhir Munas Ikadin yang dilaksanakan di Banjarmasin. Dalam Munas ke 8 yang digelar di Hotel Golden Tulip, Banjarmasin Kalimantan Selatan pada 1 April 2015 silam, H Sutrisno terpilih menjadi Ketua Ikadin menggantikan ketua sebelumnya, yakni Prof Otto Hasibuan.
Sejak saat itu, praktis penulis tak aktif lagi di organisasi profesi baik di level kegiatan nasional maupun kegiatan di tingkat DPC (Dewan Pimpinan Cabang). Namun, penulis tetap terus menyimak dinamika dan kegiatan organisasi profesi, termasuk sejumlah turnamen sepakbola yang yang dilakukan organisasi profesi.
Selamat Rekan Sejawat Advokat Indonesia! Kiprah yang patut disyukuri sekaligus diapresiasi. Semoga, pada turnamen selanjutnya Tim Sepakbola Advokat Indonesia menjadi Juara dunia.
Terima Kasih Bang James atas up date infonya. Semoga, semakin progresif menjadi Coach bagi segenap Rekan sejawat.




