Oknum Dokter RSCM Diduga Melakukan Malapraktik

Oknum Dokter RSCM Diduga Melakukan Malapraktik
Jakarta, 26 Juni 2025
Seorang anak balita berinisial J diduga menjadi korban malapraktik oleh oknum dokter di Rumah Sakit Umum Pusat Nasional Dr. Cipto Mangunkusumo (RSCM).
Oknum dokter berinisial P tersebut saat ini tengah menjalani pemeriksaan Majelis Disiplin Profesi (MDP)
Bahwa pasien J betul pasien di RSCM. Kasus pasien J ini sudah dilaporkan juga oleh orang tua pasien J ke Majelis Disiplin Profesi (MDP),” beber Humas RSCM Yogi Friando sebagaimana dikutip dari CNNIndonesia.com saat dihubungi melalui pesan tertulis, Kamis (26/6) malam.
RSCM menghormati dan akan mengikuti proses pemeriksaan terhadap dokter P yang akan dilaksanakan di MDP dan menunggu hasil dari pemeriksaan tersebut,” sambungnya.
J adalah anak dari Co-Founder Gem Research International Laboratory Adam Harits.
Berikut kronologis peristiwa tersebut yang kami kutip dari real Instagram https://www.instagram.com/reel/DLWa9dfRE4c/?igsh=emwyMHR3aTUyOW1o Nesya Agrely Pillay https://www.instagram.com/nesyagrely
Mungkin beberapa sudah ada yang tau kurang lebihnya cerita anakku. Jadi disini aku mau sharing perjalanan dan perjuangan anak aku yang hampir kehilangan nyawanya karena ususnya bocor sampai mengalami sepsis berat, dan harus dioperasi sampai 3 kali dalam waktu 1 bulan dan dipotong 40 cm ususnya karena dugaan kelalaian oknum Professor Hal ini aku lakukan supaya tidak ada lagi korban yang mengalami hal seperti ini. Tidak ada sama sekali penyakit langka seperti IBD ataupun Chron’s Disease, yang semakin menguatkan dugaan kami akan kelalaian yang terjadi…. Nanti akan dijelaskan di part berikutnya. #JusticeforJazel